FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu personil Weird Genius, Reza Arap kecewa dengan ramainya penolakan kedatangan Tim Sepakbola Israel untuk berlaga Piala Dunia U-20 di Indonesia
Weird Genius bersama Lyodra, Tiara Andini dan Ziva Magnolyia sebelumnya resmi ditunjuk untuk membawakan theme song Piala Dunia U-20 yang berjudul Glorious.
Namun, belakangan bergulir kabar Indonesia batal menjadi tuan rumah penghelatan akbar itu.
Reza Arap lantas menyampaikan unek-uneknya lewat kolom komentar akun Instagram Presiden RI Joko Widodo.
"Mereka cuma mau maen bolaaaaaaa gua cuma pengen rilis laguuuuuuu," sebut Reza Arap dikutip Rabu (29/3/2023).
Presiden Joko Widodo angkat bicara terkait pro kontra Timnas Israel yang akan berlaga di ajang Piala Dunia U-20.
"Piala Dunia U-20 ini FIFA punya aturan yang harus ditaati anggotanya. Jadi jangan mencapuradukkan urusan olahraga dengan politik,” ujar Jokowi.
Diketahui, saat Indonesia terpillih jadi tuan rumah, Timnas Israel belum lolos di Piala Dunia U-20 karena masih dalam babak pra-kualifikasi.
Dalam pidatonya, Jokowi membahas tentang timnas Israel yang diketahui lolos kualifikasi Piala Dunia U-20. Namun, banyak penolakan yang terjadi jika Israel harus tampil di Indonesia.
Sontak komentar Reza Arap ini menarik perhatian para netizen. Banyak yang membalas komentar Reza Arap dipostingan orang nomor satu Indonesia itu.
"Yang sabar bang emang ada yang lebih dari cat Mario," tulis akun @min***.
"Ribet amat yah yang mempersulit itu," tulis akun @agu***.
"Gue setuju bang mereka kan cuma main bola. Bedakan pesepak bola dengan politik," tulis lainnya. (Elva/Fajar)