Pledoi AG Minta Dibebaskan, Mellisa Anggraini: Sungguh Tak Rasional

  • Bagikan
Pengacara David Ozora, Mellisa Anggraini ungkap Agnes Gracia pacar Mario Dandy mohon-mohon minta dibebaskan dalam sidang di PN Jakarta Selatan pada Kamis 6 April 2023

Karena itu, Mellisa berharap hakim bisa melihat fakta kondisi David dan memberikan hukuman yang seberat-beratnya kepada para pelaku, termasuk AG pacar Mario Dandy.

“Kami harap hakim tunggal melihat sisi-sisi keadilan, betapa beratnya atau rusaknya yang sudah dilakukan para pelaku ini,” kata dia.

Kondisi terbaru David Ozora

Mellisa mengakui kondisi David saat ini memang membaik. Akan tetapi secara kognitif sekarang David sedang menjalani terapi okupasi.

Sehingga untuk mengetahui warna, duduk hingga berdiri belum bisa merespon langsung.

Ajukan Pledoi, Pihak AG Siapkan Bukti CCTV Saat Penganiayaan David Ozora Terjadi

“Kemarin sudah dipasang trakea warna merah yang artinya merah itu sudah bisa mengeluarkan suara,” bebernya.

Meski begitu, David masih cukup kesulitan bernafas sehingga tidak bisa mengeluarkan suara saat berbicara.

Selama ini, pihaknya juga tidak pernah membicarakan soal persidangan dengan David untuk menjaga kejiwaan dan proses penyembuhannya.

Mellisa juga mengungkap bahwa David masih sesekali mengalami kejang dan kondisi fisik yang masih sangat rentan. (pojoksatu)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan