Leicester 0-3 Liverpool, Klopp Bersemangat Kejar MU, Smith Pasrah Terdegradasi

  • Bagikan
Pemain Liverpool merayakan gol Arnold/Liverpool FC

FAJAR.CO.ID, LEICESTER—Liverpool memenangi duel hidup mati di markas Leicester City pada pekan ke-36 Premier League hari ini. Hasil ini membuat Liverpool menjaga asa finis empat besar. Sebaliknya, Leicester makin terancam degradasi.

Dengan kemenangan ini, Liverpool sekarang mengoleksi poin 65. Mereka hanya terpaut satu angka di belakang Manchester United dan Newacastle United.

Meski sudah memainkan satu laga lebih banyak, Manajer Liverpool, Juergen Klopp sangat bersemangat mengejar kedua pesaing mereka di dua laga terakhir The Reds.

"Saya pikir mereka lebih suka kita kalah malam ini. Saya akan berada di posisi mereka. Saya tidak berpikir itu mungkin tetapi jika mereka terpeleset, kita harus berada di sana,” kata Klopp kepada Sky Sports.

Menurutnya, tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi di laga-laga selanjutnya. “Apakah mereka akan terpeleset? Saya tidak tahu. Apakah kita akan memenangkan kedua pertandingan? Saya tidak tahu,” tegasnya.

Leicester sendiri dengan hasil ini tertahan di posisi 19 dengan poin 30. Mereka tertinggal dua angka dari Everton yang ada di peringkat 17 atau zona aman terakhir.

Manajer Leicester City Dean Smith berbicara kepada Sky Sports mengaku tidak bisa berbuat apa-apa.

“Ini cukup sederhana. Kami harus memenangkan pertandingan berikutnya. Ini akan sulit di St James Park. Kami tahu apa yang kami butuhkan lakukan sekarang," ujarnya pasrah.

Dalam laga hari ini, Liverpool menang 3-0. Curtis Jones mencetak dua gol di babak pertama. Sementara satuu gol lainnya disumbangkan Trent Alexander Arnold di paruh kedua. (amr)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan