Kader Abaikan Perintah Partai, Taufan Pawe Minta Golkar Luwu Utara Ambil Langkah Tegas!

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, LUWU UTARA -- Jelang Pileg 2024, DPD II Golkar Luwu Utara diminta mengambil langkah tegas terhadap anggota fraksi yang mengabaikan perintah partai.

Hal tersebut ditegaskan Ketua DPD I Golkar Sulsel, Taufan Pawe saat memimpin rapat konsolidasi dengan seluruh pengurus DPD II se-Sulsel secara virtual, Rabu (17/05/2023)

TP akronim namanya, meminta DPD II mengambil langkah tegas terhadap setiap anggota fraksi Golkar di daerah yang tidak mendaftarkan diri untuk kembali ikut bertarung pada Pileg 2024 mendatang.

TP menyebut, dirinya mendengar adanya beberapa anggota fraksi Golkar di kabupaten/kota yang sampai akhir masa pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) tidak mendaftarkan dirinya, salah satunya di Luwu Utara. 

" Saya persilahkan Ketua DPD II untuk mengambil langkah tegas terkait kasus seperti ini," tegas Taufan Pawe.

Sementara itu, Ketua Bappilu DPD II Golkar Luwu Utara, Amir Mahmud menjelaskan dalam surat instruksi yang di keluarkan DPD I Golkar Sulsel, yang ditandatangani langsung TP sebagai Ketua DPD I, mewajibkan setap anggota fraksi untuk kembali mendaftarkan diri sebagai caler pada pemilu 2024 mendatang.

"Itu ada suratnya, perihalnya anggota DPRD Periode 2019-2024 mendaftar ulang sebagai caleg. Salah satu poin dalam surat perintah DPD I Golkar Sulsel tersebut secara tegas dan sangat jelas memerintahkan agar seluruh Anggota DPRD Kabupaten/Kota periode 2019-2024 untuk mendaftar ulang sebagai calon anggota DPRD di daerah masing masing selambat lambatnya tanggal 14 Mei 2023," ungkap Amir Mahmud.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan