Alta Ballah Dikabarkan Segera Gabung PSM Makassar, Ikuti Jejak Sang Ayah?

  • Bagikan
Alta Ballah

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Setelah kompetisi Liga 1 resmi berakhir, klub-klub saat ini sedang sibuk untuk mempersiapkan tim mereka untuk menghadapi kompetisi musim depan.

Salah satu kabar bursa transfer yang saat ini hangat dibicarakan ialah pemain muda Persebaya Surabay yang kini jadi incaran tim papan atas Liga 1 musim lalu.

Bek muda Persebaya, Alta Ballah disebut jadi incaran tiga tim sekaligus yakni Madura United, Persija Jakarta dan PSM Makassar.

Persebaya Surabaya mesti waspada karena sebelumnya Macan Kemayoran sukses gaet bek muda andalannya, Rizky Ridho.

Terlebih pemain kini menjadi incaran sang juara bertahan yakni PSM Makassar yang tentunya berambisi untuk mempertahankan gelar juaranya.

Kabar terbaru menyebut, bahwa pemain muda ini dikabarkan akan mengikuti jejak sang ayah dan memilih untuk bergabung bersama PSM Makassar.

Rumor Alta Ballah akan bergabung bersama PSM Makassar diungkap oleh salah satu akun yang membahas terkait bursa transfer sepakbola Indonesia @gozipbola.

“Akankah mengikuti jejak sang ayah?? Lets-see,” tulis akun @gozipbola, Minggu (21/5/2023).

Sebelumnya, pemain ini juga sudah resmi berpisah dengan Persebaya yang diumumkan langsung di akun sosial media tim.

“Bermain sebanyak 31 kali berseragam Persebaya, Alta Ballah sudah berkontribusi menjaga pertahanan dan membantu penyerangan dgn mencetak dua gol,” tulis akun twitter @persebayaupdate.

“Tak terhitung memori yang sudah terpatri meski hanya semusim. Sukses di mana pun kamu berada Alta,” ungkapnya.

Selain itu ada salah satu alasan kuat lain yang membuat Alta Ballah bisa saja memilih PSM Makassar sebagai pelabuhan barunya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan