FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Cyrus Margono merupakan salah satu penjaga gawang yang bisa saja menjadi salah satu pemain Timnas Indonesia.
Pemain berusia 21 tahun ini diketahui bisa membela bermain untuk skuad garuda tanpa harus melalui proses naturalisasi terlebih dahulu.
Cyrus sendiri bermain di kasta kedua sepakbola Yunani, Panathinaikos B itu saat ini memiliki kewarganegaraan ganda, yakni Indonesia dan Amerika Serikat.
Menurut Undang-undang Republik Indonesia No.12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan Republik Indonesia pasal 6, pemain berkewarganegaraan ganda bisa mendapatkan status Warga Negara Indonesia (WNI) tanpa menjalani proses naturalisasi.
Hal tersebut yang menjadi salah satu landasan Cyrus menjadi penjaga gawang Timnas Indonesia di bawa asuhan pelatih Shin Tae Yong.
Yang terdekat, Timnas Indonesia akan menghadapi dua laga FIFA Matchday pada bulan Juni. Yakni menghadapi Palestina dan Argentina.
Laga menghadapi Palestina di jadwalkan akan berlangsung pada (14/6/2023). Lalu 5 hari setelahnya Indonesia akan menghadapi Argentina pada (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Ajang FIFA Matchday bulan Juni ini, bisa menjadi kesempatan untuk Cyrus menjalani debut di Timnas Indonesia jika mendapatkan panggilan dari pelatih Shin Tae Yong.
Pengamat sepakbola Fadly Idris menyebut Indonesia dari masa ke masa selalu memiliki regenerasi kiper yang sangat baik.
Hanya saja, menurutnya Tim merah putih membutuhkan sosok penjaga gawang yang bisa memberikan ketenangan bagi rekan-rekannya di lapangan.