Sebut Pencapresan Anies Tergantung Koalisi, Mantan Politisi Demokrat: Tidak Ada Kaitan dengan Penguasa

  • Bagikan
Ferdinand Hutahaean. Foto: JPNN

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Mantan Politisi Partai Demokrat yang kini bergabung di Partai Gerindra, Ferdinand Hutahaean menyebut pencapresan Anies Baswedan tergantung dari deklarasi bersama dari Koalisi Perubahan yang terdiri dari NasDem, Demokrat dan PKS.

Dia mengingatkan agar rakyat tak dibodohi oleh para elit politik.

“Semoga rakyat kita yang sudah semakin cerdas tidak lagi dibikin bodoh oleh elit politik. Anies sudah pasti jadi capres kalau 3 partai ini segera deklarasi bersama. Tidak ada kaitan dengan penguasa,” tutur Ferdinand dalam unggahannya di Twitter, Kamis, (1/6/2023).

Menurutnya, banyak hal yang membuat tiga partai dari koalisi perubahan itu alot dalam menentukan langkah politiknya.

“Mengala mereka (Koalisi Perubahan) tidak kunjung sepakat? Karena mereka terlalu banyak keinginan,” tandasnya.

Diketahui, hingga saat ini Koalisi Perubahan maupun Anies Baswedan belum mengumumkan siapa sosok yang akan mendampingi Anies.

Meski demikian, sosok pendamping tersebut diklaim telah mengerucut ke beberapa nama. (selfi/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan