PDIP Janji Tahun 2024 Tak Ada Lagi Kemiskinan Ekstrem, Loyalis Anies Beri Pertanyaan Menohok

  • Bagikan
Musni Umar

FAJAR.CO.ID, JAKARTA-- Loyalis Anies Baswedan sekaligus sosiolog Musni Umar merasa sulit percaya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) bisa hilangkan kemiskinan ekstrem di Indonesia pada 2024.

Meskipun demikian loyalis Anies Baswedan itu menghargai target PDIP untuk mengentaskan kemiskinan ekstrem sampai 2024, ia pun mulai menyinggung data Badan Pusat Statistik (BPS).

"Saya menghargai PDIP targetkan 2024 sudah tidak ada kemiskinan ekstrim. Melihat data BPS, jumlah orang miskin dengan garis kemiskinan pada September 2022 sebesar Rp535.547/bulan atau Rp17.852/perhari, maka sebanyak 26,36 juta orang miskin," ungkapnya.

Karenanya, ia merasa sulit percaya jika PDIP bisa menghilangkan kemiskinan ekstrem di 2024, namun berbeda jika partai di bawah kepemimpinan Megawati Soekarnoputri itu menargetkan untuk mengurangi angka kemiskinan ekstrem.

"Sulit dipercaya bisa dihilangkan kecuali kalau garis kemiskinan ekstrim direndahkan. Menurut saya, mereka yang berpenghasilan dibawah Rp17,852/hari tergolong miskin ekstrim," ujarnya.

"Pertanyaannya, apa bisa tahun 2024 kemiskinan ekstrim sebanyak 26,36 juta jiwa dapat dibereskan?" tambahnya dikutip dari Twitter @musniumar, Selasa (6/6).

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Djarot Syaiful Hidayat menargetkan pihaknya akan berjuang keras mengentaskan kemiskinan eksterm di Indonesia pada tahun 2024 mendatang.

PDIP disebutnya punya komitmen penuh untuk menumpaskan kemiskinan di Tanah Air tahun depan.

Apalagi meurut data BPS, sampai dengan Maret 2022 lalu angka nasional kemiskinan ekstrem ada di angka 2,04 persen atau 5,59 juta jiwa.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama antara FAJAR.CO.ID dengan NW.WARTAEKONOMI.CO.ID. Segala hal yang terkait dengan artikel ini adalah sepenuhnya menjadi tanggung jawab dari NW.WARTAEKONOMI.CO.ID.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan