FAJAR.CO.ID, BALI— Gelandang PSM Makassar, M Arfan mengakui laga leg pertama menghadapi Bali United sebagai laga yang luar biasa.
Pertandingan leg pertama antara Bali United menghadapi PSM Makassar harus berakhir imbang 1-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Selasa (6/6/2023).
Dimana gol yang tercipta lahir dari sepakan Irfan Jaya di menit ke-15 dan gol bunuh diri Ilija Spasojevic di menit ke-70.
M Arfan pun mengakui ia dan rekan-rekan yang bertanding di lapangan sudah berusaha semaksimal mungkin untuk meraih hasil yang terbaik.
“Saya pikir pertandingan malam ini, pertandingan yang sangat luar biasa kita mainkan,” kata M Arfan dalam sesi konferensi pers usai laga, Selasa (6/6/2023).
“Teman-teman yang lain sudah berusaha dengan bekerja keras,” ungkapnya.
Pemain berusia 25 tahun ini pun mengaku sangat berterima kasih kepada suporter yang selalu setia mendukung Pasukan Ramang. Meskipun di laga ini, mereka tidak bisa hadir langsung di dalam Stadion memberi dukugan.
“Kami juga berterima kasih kepada teman-teman suporter yang sudah jauh datang ke Bali tetapi tidak bisa masuk ke Stadion,” tuturnya.
Arfan pun menenangkan suporter yang kecewa dan berharap dukungan akan terus ada terlebih untuk laga leg kedua di kandang PSM Makassar.
“Tapi jangan kecewa masih ada leg kedua di Parepare kami sangat membutuhkan dukungan teman-teman suporter,” pungkasnya.
Pertandingan leg kedua antara PSM Makassar Vs Bali United sendiri akan berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Sabtu (10/6/2023).
(Erfyansyah/fajar)