FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Sidang perdana perceraian pasangan selebriti Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett resmi digelar pada Selasa (18/7/2023) di Pengadilan Negeri Bekasi. Keduanya terlihat hadir dalam agenda mediasi kemarin.
Lady tetap ngotot dengan pendiriannya semula yang ingin cerai dengan Rendy. Sedangkan Rendy masih berharap sang istri masih mau membuka hati untuknya.
Bertolak belakang dengan Rendy dan Lady, Syahnaz Sadiqah yang menjadi penyebab retaknya rumah tangga Lady dan Rendy justru membuat postingan yang mencuri perhatian.
Syahnaz mengunggah foto Jeje Govinda dengan kalimat manis penuh kasih layaknya surat cinta yang ditujukan kepada suaminya itu.
Adik kandung Raffi Ahmad itu mengucapkan terima lasih kepada Jeje atas perlakuannya selama ini. Mulai dari perjuangan dan sikap Jeje yang selalu ada meski Syahnaz sendiri telah bermain gila di belakang Jeje.
"Terima kasih Pika Terima kasih sudah berjuang bersama sejauh ini, terimakasih selalu pelukkin aku apapun kondisinya," tulis Syahnaz di Instagram.
Syahnaz juga berterima kasih karena Jeje selalu menjadi sosok yang mengajarkannya selalu bersyukur. Serta hal kecil seperti menemaninya makan meski Jeje kesal kepadanya.
"Terimakasih kamu ga pernah bosen ngajarin aku buat selalu jadi orang yang bersyukur, dan terimakasih juga tetep selalu minta aku temenin kamu makan di meja makan walaupun kamu lagi kesel sama aku," sambungnya.
Terakhir Syahnaz mengucapkan kata cinta kepada ayah dari anak-anaknya itu. Dan berdoa agar dang suami selalu diberi kebahagiaan selama hidupnya.