Sergio Ramos Masih Menganggur

  • Bagikan
Sergio Ramos saat masih di PSG/Instagram Sergio Ramos

FAJAR.CO.ID, MADRID—Legenda Real Madrid Sergio Ramos masih menganggur. Ia belum mendapatkan klub baru setelah kepergiannya dari Paris Saint-Germain (PSG).

Pemain berusia 37 tahun itu dikabarkan ingin kembali ke klub kampung halamannya Sevilla. Akan tetapi, Los Nervionenses tidak ingin membawanya kembali.

Sementara itu laporan terbaru yang dikutip dari Football Espana menyebut bahwa dia ingin menyelesaikan masa depannya sebelum Agustus.

Langkah kejutan mungkin akan terjadi dalam priode Agustus ini. Klub Arab Saudi dan Major League Soccer kemungkinan besar menjadi tujuannya.

Namun kurangnya pergerakannya menunjukkan bahwa dia tidak puas dengan pilihan yang tersedia untuknya saat ini. Cadena Cope mengutip jurnalis Argentina Damian Villagra dari TyCSports, mengatakan bahwa Direktur Olahraga Juan Roman Riquelme bermimpi menambahkan Ramos ke timnya, Boca Juniors.

Sebelumnya, klub Argentina itu merekrut Edinson Cavani yang memutuskan mengakhiri kontraknya di Valencia yang masih tersisa 18 bulan lagi.

Ada sedikit kejelasan tentang apa yang akan dilakukan Ramos musim panas ini, atau pilihan apa yang tersisa baginya. (amr)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan