FAJAR.CO.ID, ALMERIA—Real Madrid menjaga momentum kemenangan mereka di awal musim. Bertamu ke markas Almeria, Madrid menang 3-1 dengan Jude Belligham kembali tampil brilian dengan dua gol dan satu assist untuk Vinicius Junior.
“Almeria mengejutkan kami dengan serangan balik pertama mereka. Bisakah kita bertahan dengan lebih baik? Ya, tapi itu adalah serangan balik yang sempurna dan mereka mencetak gol. Mereka memiliki kualitas,” kata pelatih Madrid Carlo Ancelotti di AS.
Namun, menurutnya pemainnya menunjukkan kedewasaan. “Tapi kami tetap tenang dan lancar dalam menyerang. Fakta bahwa penyerang kami tidak bermain dalam posisi yang ditetapkan, dan bahwa Vinícius, Rodrygo dan Bellingham saling bertukar, membuat lawan kami merasa tidak nyaman,” jelasnya.
Meski puas, Bos Real Madrid itu mengungkapkan "kemarahannya" pada Vinícius dalam konferensi pers pascapertandingan ini.
“Vinícius terkadang membuat saya sedikit marah karena dia terlalu banyak mengambil resiko, tapi ada keseimbangan yang bagus karena kualitas yang dia miliki,” paparnya.
Sebelumnya, pada pekan pertama, Madrid menang 2-0 di markas Athletic Bilbao. Dengan demikian, Madrid kini memimpin klasemen dengan enam angka. (amr)