Hadapi Pemilu, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Temui Jenderal TNI/Polri

  • Bagikan
Penjabat Gubernur Bahtiar Baharuddin menemui Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen. TNI. Totok Imam Santoso di Kodam XIV Hasanuddin jalan Urip Sumoharjo

FACAR.CO.ID, MAKASSAR — Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan jalin sinergitas dengan Kodam XIV Hasanuddin dan Polda Sulawesi Selatan untuk menjaga kestabilan roda pemerintah dan stabilitas sosial politik di setiap tahapan Pemilu.

Penjabat Gubernur Bahtiar Baharuddin mengawali kunjungannya dengan menemui Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen. TNI. Totok Imam Santoso di Kodam XIV Hasanuddin jalan Urip Sumoharjo, kemudian melanjutkan lawatannya ke Kapolda Sulsel Irjen.Pol. Setyo Boedi Moempoeni Harso di Polda Sulsel jalan Perintis Kemerdekaan, Kamis, 7 September 2023.

Dalam lawatannya ke Petinggi TNI dan Polri di Sulawesi Selatan ini suasana nampak penuh keakraban dan jalinan silaturahim ini diharapkan dapat membangun kondusifitas roda pemerintahan.

Hadapi setiap tahapan Pemilu, Kata Bahtiar, dukungan TNI dan Polri sangat berperan penting dalam menjalankan amanah sebagai Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan selama setahun mendatang.

"Kunjungaan ke Pangdam XIV Hasanuddin dan Kapolda Sulawesi Selatan bukan hal yang baru sebab sudah pernah dilakukan hal serupa saat menjadi Penjabat Gubernur Kepulauan Riau, dengan harapan lebih memperkuat sinergitas TNI/ Polri dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terlebih menghadapi Pemilu", paparnya.

Ia pun menekankan, kondisi ekonomi global sedang tidak baik, diharapkan Sulawesi Selatan mampu menekan dan mengendalikan laju inflasi sementara sektor pertanian juga mampu produktif dalam menjaga ketahanan pangan, baik lokal maupun nasional.

"Saya kagum dengan Sulawesi Selatan, salah satu kabupaten di daerah ini meraih peringkat kedua nasional yang mampu mengendalikan inflasi, yaitu Kabupaten Bulukumba", imbuhnya. 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan