Mami Eda Benarkan Lapor Polisi untuk Cari Lolly

  • Bagikan
Putri Nikita Mirzani, Lolly

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Ibu angkat Lolly di London, Mami Eda membenarkan sempat melaporkan anak Nikita Mirzani itu ke kepolisian London.

Hal itu dilakukan Mami Eda setelah Lolly memutuskan untuk pindah dan keluar dari rumahnya. Hal itu diungkapnya dalam sebuah live di media sosial.

Mami Eda menyebut Lolly telah kurang ajar kepadanya. Padahal dirinya mengaku membantu Lolly untuk menemukan tempat tinggal baru.

"Loly sudah kurang ajar kepada saya," kata Mami Eda dikutip dari Instagram @dramakuin.official pada Rabu (11/10/2023).

Dia lalu melaporkan Lolly karena kesal. Mami Eda meminta aparat kepolisian untuk mencari keberadaan Lolly saat itu.

"Karena saya sudah membantu Loly sampai dapat itu kamar. Heh saya yang telepon polisi. Saya bilang 'polisi jam 12 malam, jam 1 malam, tangkap dia, cari dia sampai dapat," ungkapnya.

Hal ini pun dibenarkan oleh Lolly. Lolly mengaku memang sempat dilaporkan oleh orang yang telah memberinya tumpangan tempat tinggal.

"Kemarin aku juga sempat ke kantor polisi ya gara-gara apa, ya gara-gara aku sempat dilaporin sama Eda kalau aku anak hilang," kata Lolly.

Padahal remaja 16 tahun itu mengaku bingung dilaporkan sebagai anak hilang padahal dia masih berkomunikasi lewat telepon dengan keluarga Mami Eda.

"Aku juga bingung kenapa dia melaporkan aku sebagai anak yang hilang, sedangkan alu masih terys berkomunikasi dengannya," kata Lolly.

Diketahui situasi Lolly dan Mami Eda saat ini tidak baik-baik saja setelah Lolly menyebut keluar rumah karena ingin hidup yang lebih bahagia. (Elva/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan