FAJAR.CO.ID, GWANGJU -- Pasangan ganda putra debutan Indonesia, Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat berhasil meraih kemenangan perdana mereka di ajang Korea Open 2023.
Pada pertandingan perdananya di ajang tersebut, Kevin/Rahmat berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan, Jin Yong/Ki Dong Ju lewat permainan dua gim langsung.
Bertanding di Gwangju Women's University Stadium, Selasa (7/11/2023) siang, Kevin/Rahmat menang dengan skor 21-18 dan 17-11 setelah lawannya mundur di gim kedua.
Pada awal gim pertama, pasangan ganda putra debutan Indonesia langsung mendominasi dan unggul jauh di interval gim pertama dengan skor 11-8.
Setelah jeda, pertandingan semakin sengit untuk kedua pasangan ini. Jin Yong/Ki Dong Ju sempat mengejar dengan skor 18-17.
Namun, Kevin/Rahmat tak kehilangan ketenangan. Mereka balas mengambil empat poin berturut-turut untuk merebut gim ini 21-18.
Masuk ke gim kedua, Kevin/Rahmat kembali menunjukkan dominasinya dan unggul 6-0 dan mereka terus menlajutkan dominasinya.
Petaka untuk pasangan Korea Selatan setelah mereka tertinggal 17-11. Mereka harus mundur dari pertandingan karena mengalami cedera.
Kemenangan dua gim langsung ini pun membuat Kevin/Rahmat berhasil melaju ke babak 16 besar ajang bulutangkis Korea Masters 2023. (Erfyansyah/Fajar)