Jadwal Pertandingan Babak Perempat Final China Master 2023, Indonesia Sisakan Dua Wakil di Sektor Ganda Putra

  • Bagikan
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (foto: dok PBSI)


FAJAR.CO.ID
,JAKARTA -- Kejuaraan bulutangkis China Master 2023 sudah memasuki babak perempat final. Dimana, Indonesia masih menyisahkan dua wakilnya. 

Babak perempat final China Masters 2023 digelar Shenzhen Bay Gymnasium pada Jumat (24/11/2023) mulai pukul 10.00 WITA.

Indonesia menempatkan dua wakilnya di babak perempat final China Masters 2023, semuanya dari sektor ganda putra.

Dua wakilnya itu adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Untuk wakil pertama Leo/Daniel akan menghadapi unggulan pertama asal India, Satwiksairaj Rankereddy/Chirag Shetty di babak ini.

Secara head to head wakil Indonesia itu tidak pernah mencatatkan kemenangan satu pun dari tiga pertemuan dari kedua pasangan ganda putra itu.

Sementara itu, pada partai perempat final lainnya, Pramudya/Yeremia akan menghadapi wakil tuan rumah China, Chen Bo Yang/Liu Yi.

Dua ganda putra ini baru bertemu dan Pramudya/Yeremia berhasil mengalahkan Chen/Liu di babak 16 besar Arctic Open 2023 lalu dengan skor 20-22, 22-20, 21-13.

Berikut Jadwal Lengkap Wakil Indonesia di Babak Perempat Final Ajang Bulutangkis China Master 2023.

Lapangan 1 

17.00 WITA, MD: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/1) Vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia)

20.20 WITA, MD : Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) vs Chen Bo Yang/Liu Yi (China)

(Erfyansyah/fajar) 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan