FAJAR.CO.ID, NEWCASTLE—Chelsea dibantai di markas Newcastle United. Dalam laga yang berakhir dini hari tadi, mereka dihajar dengan skor 1-4.
Empat gol tuan rumah dilesakkan Alexander Isak di menit ke-13', Lascelles (60'), Joelinton (61'), dan Gordon (83'). Sementara gol hiburan Chelsea dilesakkan Raheem Sterling pada menit ke-23.
Manajer Chelsea Mauricio Pochettino, berbicara kepada Premier League Productions menyebut ini laga yang sangat buruk bagi tim asuhannya.
"Itu adalah pertandingan terburuk kami musim ini. Sulit untuk berada di tribun penonton. Kami tidak bisa mengeluh tentang hasilnya, kami tidak membaca pertandingan dari awal. Kami tidak bermain sebagaimana seharusnya, kami menunjukkan kurangnya intensitas dan energy,” keluhnya.
“Bahkan setelah kami mencetak gol, pada kedudukan 1-1, itu adalah peluang bagi kami untuk memaksa mereka bermain lebih ke dalam, namun itu sangat mudah bagi Newcastle. Itu sebabnya saya sangat kecewa dengan kinerjanya,” lanjutnya.
Namun, ia tetap memaklumi timnya. "Ini adalah tim muda, mereka memerlukan situasi seperti ini untuk mewujudkannya. Kami akan pergi ke hotel, kemudian berlatih besok pagi, tidak ada waktu istirahat. Kami tidak bisa menyalahkan para pemain, ini adalah tim bersama-sama. Kami perlu memahami levelnya. kita perlu bersaing, dan belajar tentang situasi ini,” ujarnya. (amr)