FAJAR.CO.ID -- Rambut memiliki title sebagai mahkota kepala dan semua orang menginginkan rambut sehat dan berkilau karena bisa mempengaruhi penampilan.
Menurut US National Library of Medicine, ketebalan rambut ditentukan oleh genetika termasuk jumlah folikel di kulit kepala.
“Meski begitu, ketebalan dan kesehatan rambut bisa diperoleh dari makanan sehat,” kata dokter kulit Shani Francis, demikian dikutip JawaPos.com dari Livestrong, Minggu (26/11).
Adapun nutrisi yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan rambut yakni asam lemak omega-3 yang terbukti mengurangi kerontokan dan tekstur helaian rambut.
Selain omega-3, protein, zat besi, serat, vitamin A, B, C, D, dan E, serta zinc semuanya penting untuk pertumbuhan rambut.
Lantas, sajian apa saja yang baik dikonsumsi? Simak 8 referensi makanan sehat untuk menjaga kesehatan rambut di bawah ini.
- Sayuran hijau tua
Kebanyakan sayuran berwarna hijau gelap seperti brokoli, kangkung, dan bayam mengandung sumber vitamin A dan zat besi yang melimpah.
Vitamin A sangat penting untuk memproduksi minyak alami di rambut dan membuatnya berkilau serta elastis. Nutrisi tersebut juga menyediakan zat besi dan kalsium yang berguna untuk kesehatan rambut.
- Sayuran oranye
“Rambut tebal membutuhkan kulit kepala yang sehat untuk pertumbuhan yang berkelanjutan,” jelas Francis.
Sayuran berwarna oranye terdapat pada sayuran wortel dan ubi jalar yang mengandung beta-karoten. Vitamin A juga bisa membantu kulit kepala memproduksi sebum, sekresi minyak yang mendorong kesehatan rambut.
- Alpukat
Buah hijau ini tak hanya mengandung asam lemak omega-3 dan vitamin E yang baik untuk pertumbuhan rambut, tetapi juga memiliki 2 hingga 8 mikrogram biotin yang dikaitkan dengan rambut rontok.
- Benih
Biji-bijian merupakan sumber lemak omega-3, protein, zinc, biotin, dan vitamin E, serta tinggi oksidan yang bermanfaat bagi pertumbuhan rambut guna mencegahnya dari kerusakan sel kulit di kepala dan rambut rontok.
Antioksidan mampu melawan stres oksidatif dan membantu mengurangi kerontokan dan menjaga sel-sel kulit tersebut.
Biji rami atau flaxseed mengandung omega-3, vitamin E, dan antioksidan yang bisa jadi pilihan. Lalu, biji labu memiliki zinc yang bantu perkembangan dan pertumbuhan sel folikel rambut.
Ada juga biji bunga matahari mempunyai vitamin E dan omega-3 yang bisa meningkatkan ketebalan rambut.
- Telur
Berbicara kesehatan rambut, biotin pada kuning telur menjadi salah satu pilihan terbaik. Hal ini lantaran biotin merupakan vitamin B kompleks yang dibutuhkan untuk meningkatkan kekuatan rambut dan membuatnya tumbuh lebih cepat.
- Kacang
Kacang-kacangan ialah sumber asam lemak esensial yang baik terutama kacang brazil, mete, almond, dan kenari yang menyediakan mineral seperti selenium dan zinc.
Nutrisi tersebut mendukung perbaikan jaringan pada kulit kepala dan kenari sendiri kaya akan asam lemak dan omega-3, kata Francis.
Selain kacang juga bisa jadi pilihan sebagai nutrisi mempercepat pertumbuhan rambut karena memiliki protein, zinc, dan lemak sehat.
- Tiram dan kerang
Mengonsumsi lebih banyak tiram dan kerang bisa memberikan nutrisi yang mendukung ketebalan dan kesehatan rambut. Tiram memiliki sumber zinc alami yang tinggi dan kerang sebagai sumber selenium, zat besi, dan protein.
- Gandum utuh
Gandum utuh seperti barley, oat, quinoa, millet, dan spelt mengandung serat dan zat besi seperti zinc, silika, dan vitamin B.
Silika banyak ditemukan dalam biji-bijian bersama kismis disebut sebagai mineral kecantikan. Silika sendiri bisa memperkuat rambut, mencegah penipisan rambut, serta memberikan nutrisi ke kulit kepala.
Meski makanan sehat menjadi yang utama, pemakaian suplemen juga bisa memberikan akses lebih mudah dan praktis untuk bantu menjaga kesehatan rambut dengan catatan sesuai anjuran pakar. (jpg/fajar)