Sementara itu, Manager Komunikasi dan TJSL PLN UID Sulselrabar Ahmad Amirul Syarif mengatakan pemberian kompensasi itu sesuai dengan Permen ESDM Nomor 18 Tahun 2023 Tentang Tingkat Mutu Pelayanan dan Biaya.
“PLN memberikan kompensasi kepada lebih dari 2,1 juta pelanggan,” kata Amirul Syarif saat dikonfirmasi melalui WhatsApp, Sabtu (2/12/2023).
Secara spesifik, ada 2.198.520 pelanggan yang diberi kompensasi. Dana yang disiapkan Rp39.136.115.533.
Rp31.202.009.358 anggaran disiapkan untuk 1.666.301 pelanggan Sulawesi Selatan. Kemudian Sulawesi Tenggara Rp6.948.688.210 untuk 300.419 pelanggan.
Sementara untuk Sulawesi Barat digelontorkan anggaran Rp949.417.965 untuk 231.800 pelanggan.
(Arya/Fajar)