Harga Beras Terus Naik Meski Jokowi Getol Bagi Bansos Beras, Jubir TPD AMIN: Harus Diakui, Ada yang Tidak Beres

  • Bagikan
Asri Tadda

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Jubir TPD AMIN Sulsel, Asri Tadda merespons harga beras yang terus meningkat. Padahal presiden Jokowi tengah rajin bagi-bagi bansos pangan.

Menurut Asri, pengelolaan beras di Indonesia sangat buruk. Sehingga dibutuhkan perubahan agar tata kelola lebih baik dan bisa dirasakan masyarakat.

"Harus diakui, ada yang tidak beres dalam tata niaga beras di negeri ini. Padahal itu adalah kebutuhan pokok rakyat," ujarnya saat dihubungi, Minggu (11/2/2024).

Kata Asri, seharusnya harga sembako selalu stabil dan dijamin oleh negara, termasuk saat memasuki musim politik seperti saat ini.

"Karena itu perlu banyak hal diperbaiki dalam tata niaga beras dan sembako untuk rakyat. Itulah mengapa kita butuhkan perubahan," pungkasnya.

Diketahui, jelang pemilu yang akan digelar dalam beberapa hari ke depan, beberapa komoditas pasar justru mengalami lonjakan harga.

Hal ini diungkap oleh salah satu pedagang yang ada di pasar Daya, Makassar. Agung mengatakan jika harga beras mengalami kenaikan.

Dia menyebut kenaikan sudah terjadi sejak tahun lalu. Tetapi, puncaknya terjadi pada bulan Februari ini.

“Kenaikan harga beras naiknya sejak tahun lalu akhir puncaknya bulan ini,” kata Agung pada Minggu (11/2/2024). (Ikbal/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan