Haji Faisal Ziarahi Makam Febri Adriansyah dan Vanessa Angel, Fuji Kemana?

  • Bagikan
Haji Faisal berziarah ke makam Febri Adriansyah dan Vanessa Angel

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Haji Faisal memboyong keluarganya mengunjungi makam Febri Adriansyah dan Vanessa Angel, Senin 26 Februari 2024. Bertepatan dengan hari ulang tahun Febri Andriansyah alias Bibi.

Ziarah tersebut, memang diketahui rutin dilakukan Haji Faisal bersama keluarganya selama tiga tahun terakhir. Sejak anak dan menantunya itu meninggal pada sebuah kecelakaan lalu lintas.

Momen itu dibagikan Dewi Zuhriati pada akun Instaramnya. Terlihat mereka berada di depan pusara Bibi dan Vanessa.

Makam tersebut nampak dihiasi bunga-bunga, dengan rumput yang terlihat rapi.

Di keterangan unggahan itu, Dewi menyampaikan pesan haru.

"Assalamualaikum nak, mama doakan anak mama di sana selalu bahagia di dalam surganya Allah," kata Dewi.

“Di tanggal lahirmu ini kami hanya bisa mengingat kenangan manis yang kita lalui bersama keluarga. Sederhana tapi kita sangat bahagia dengan perhatian kamu yang selalu hangat buat keluarga," tambahnya.

Ia juga menyampaikan kerinduannya di unggahan tersebut.

“Kami semua rindu akan hal itu nak, tapi juga sangat bersyukur kamu menitipkan seorang anak yang sangat lucu, pintar, yang selalu jadi kebanggaan kami semua, yang selalu bikin kami bisa senyum dengan kepolosannya," ujarnya.

Unggahan itu dikomentar Fuji. Ia mengucap sebuah surah untuk doa pada kakaknya.

“Al fatihah,” ucapnya singkat.

Diketahui, Fuji dan anak Bibi-Vanesa, Gala Sky memang tidak hadir. Padahal Fuji diketahui merupakan adik yang sangat dekat dengan kakaknya, Bibi.

Fuji dan anak dari almarhumah Vanesa Angel itu terbang ke Turki pada Kamis 22 Februari 2024.

Momen tersebut dibagikan Fuji di Instagram pribadinya @fuji_an. Di akun Instagram dengan 15,8 juta itu, ia menyebut Gala bakal jalan-jalan di Turki.

“Ciao ciao, Gala jalan-jalan dulu yah,” ujarnya.

Di unggahan tersebut. Fuji dan Gala nampak akrab. Fuji terlihat mengenakan pakaian berwarna kuning, biru, dan hijau.

Meski beda warna, pakaian Gala dan Fuji nampak senada. Pakaian Gala berwarna hijau, biru, dan merah.

Anak usia empat tahun itu duduk di pangkuan Fuji. Fuji yang menenakan kaca mata terlihat merangkulnya.

Di foto lain, Fuji bahkan mencium Gala. Ada pula foto yang menunjukkan Fuji mencubit pipi Gala dengan ekspresi yang menggemaskan.

Selain itu, nampak pula Gala mengenakan topi lucu berbentuk beruang, penampilan Gala Sky terlihat imut dan menggemaskan. Tawa lebar Gala membuktikan jika dirinya sangat bahagia karena bisa plesiran ke luar negeri dengan Fuji dan teman-temannya.

Belakangan diketahui, Fuji ke Turki ternyata bukan sekadar berlibur. Tapi juga urusan kerjaan.

Walau begitu, Fuji bersyukur sebab pekerjaan yang ia terima terasa seperti liburan. Apalagi ia bisa sekalian mengajak Gala Sky yang belum pernah ke Turki.

Tak ketinggalan, Fuji juga mengajak Ida dalam liburan tersebut, yang merupakan pengasuh Gala.

Keberadaan Ida itu untuk menjaga Gala selama liburan. Karena Fuji juga harus melakukan sejumlah pekerjaan ketika tiba di Turki. (Arya/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan