Tampil Mencuri Perhatian di Laga Debutnya, Ragnar Oratmangoen Disebut Punya Kemiripan Dengan Komedian Mamat Alkatiri

  • Bagikan
Ragnar Oratmangoen dan Mamat Alkatiri


FAJAR.CO.ID
,JAKARTA -- Pemain keturunan Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen saat ini menjadi perbincangan hangat di kalangan suporter Indonesia.

Ragnar yang baru saja menjalani laga debutnya menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 matchday keempat tampil impresif.

Dalam kemenangan 3-0 Indonesia atas Vietnam, Ragnar Oratmangoen juga berhasil menciptakan satu gol debutnya untuk skuad Garuda.

Berkat penampilan impresifnya ini, pemain yang berkarier di Eradavisie itu pun banyak mendapatkan pujian dari pada suporter Indonesia. 

Namun, dibalik pujian-pujian yang ia dapatkan. Ada satu hal unik yang ditujukan untuk Ragnar Oratmangoen. 

Sang pemain disebut-sebut punya kemiripan dengan salah satu komedian asal Indonesia yaitu Mamat Alkatiri. 

Dalam unggahan akun instagram @gozipbola, terlihat meme sebuah foto yang memperlihatkan Ragnar Oratamangoen dan Mamat Alkatiri yang disandingkan. 

“Ragnar Alkatiri?🧐,” tulis caption unggahan tersebut.

Melihat unggahan ini, banyak netizen khususnya suporter Indonesia yang memberikan tanggapan atau komentar-komentar kocaknya. 

“Ragnar versi maghrib,” tulis akun @__rendynsyh14

“Bjirr kembaran sama si mamat😂,” ungkap akun _mmmmmaaaaakbar18.

“Ternyata ragnar sepupu mamat,” ujar akun @f.abdillah_7.

“Mamat oratmangoen,” terang akun @ivaljnr.

(Erfyansyah/fajar) 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan