Benny K Harman: Kejaksaan Agung Serius, Prabowo akan Tuntaskan Korupsi

  • Bagikan
Anggota DPR RI Fraksi Demokrat Benny K Harman. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR RI, Benny K Harman, menunjukkan rasa bangganya terhadap Kejaksaan Agung Republik Indonesia yang terus melakukan upaya pemberantasan korupsi. 

"Saya bangga dengan Kejaksaan Agung RI yang makin keras memberantas korupsi," ujar Benny dalam keterangannya di aplikasi X @BennyHarmanID (28/3/2024).

Benny melihat bahwa Kejaksaan Agung sangat serius dalam menangani kasus-kasus korupsi yang melibatkan kelompok-kelompok yang sebelumnya dianggap memiliki kekebalan hukum.

"Makin keras menyentuh kelompok-kelompok yang sebelumnya diketahui memiliki kekebalan hukum," tukasnya.

Perasaan bangga Benny ini muncul sebagai tanggapan terhadap penetapan tersangka oleh Kejaksaan Agung terhadap Helena Lim, yang merupakan salah satu crazy rich dari Pantai Indah Kapuk (PIK).

Helena Lim ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi tata niaga komoditas timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk 2015-2022.

"Lebih bagus lagi jika kejaksaan masuk jauh ke dalam lagi," cetusnya. 

Benny, politikus dari Partai Demokrat, menyatakan bahwa langkah Kejaksaan Agung ini patut diapresiasi. 

Bahkan lebih bagus lagi jika Kejaksaan dapat memasuki lapisan yang lebih dalam lagi dalam pemberantasan korupsi.

"Duc in altum, untuk menyentuh pelaku yg sesungguhnya," ucapnya. 

Menurut Benny, Presiden terpilih Prabowo Subianto akan mendukung agenda pemberantasan korupsi ini. 

"Saya yakin Presiden terpilih Pak Prabowo mendukung agenda ini," tukasnya. 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan