FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pemain Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri mendapatkan sambutan hangat dari mertuanya Umi Pipik.
Egy Maulana Vikri yang tergabung di skuad Garuda ketika berhasil meraih kemenangan melawan Vietnam dengan skor 3-0 di laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 disambut oleh Umi Pipik.
Umi Pipik turut merayakan kemenangan Timnas Indonesia lawan Vietnam ini dengan buka bersama menantunya.
Dalam unggahan di akun instagram pribadinya, Umi Pipik tampak mengajak Egy Maulana Vikra dan sang anak yang merupakan istri Egy, Adiba Khanza untuk buka bersama.
Umi Pipik juga memberikan hadiah spesial untuk menantunya, Egy Maulana Vikri sebagai hadiah kemenangan.
"Bukber merayakan kemenangan mantu yang baru pulang dari Vietnam, Timnas vs Vietnam 3-0 (kasih hadiah buat sang juara) Alhamdulillah mantu suka," tulis Umi Pipik dalam unggahannya itu.
Terlihat hadiah yang diberikan ibunda Adiba Khanza itu untuk menantunya tak main-main. hadiah berupa sandal dari brand Louis Vuitton untuk Egy Maulana Vikri.
Egy Maulana Vikri yang mendapatkan hadiah itu langsung membukanya dengan wajah ceria dan memakai sandal pemberian istri mendiang Ustaz Jefri Al Buchori tersebut. (Erfyansyah/Fajar)