"Semua bercita-cita seperti Pak Tanri di zamannya," kata Suharso.
Sebelumnya mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu mengatakan bahwa mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN Tanri Abeng telah meninggal dunia pada Minggu pukul 02.36 WIB.
“Meninggal dunia tadi malam sekitar pukul dua, di Rumah Sakit Medistra Jakarta,” kata Said saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Minggu.
Mantan Menteri Negara Pendayagunaan BUMN Tanri Abeng akan dimakamkan di Komplek Tanri Abeng University Jalan Swadarma Raya No. 58 Pesanggrahan Jakarta Selatan. (antara)