Sementara itu, Ketua DPP PKS Bidang Humas, Ahmad Mabruri, membenarkan PKS telah merestui Bobby dan Surya maju di Pilkada Sumut
"Yup (benar) sepakat (mendukung Bobby-Surya)," ujarnya, dilansir dari kompas.
Terkait dukungan terhadap Bobby-Surya, saat ini pihaknya hanya meminta kader PKS kompak dengan partai pengusung Bobby-Surya di Pilkada Sumut.
"(Pesan) yang khusus tidak ada, yang penting kompak dan akur dengan partai koalisi yang lain," ujar dia.
Mengenai alasan memilih Bobby, Ahmad menyatakan, lantaran PKS memiliki berbagai kesepahaman dengan Bobby.
"Sudah ada beberapa kesepahaman yang disetujui PKS dan Bobby," ungkapnya. (bs-sam/fajar)