Hadapi Dewa United, Akbar Tanjung Beri Pesan ke Teman-temannya: Kita Harus Fokus

  • Bagikan
Akbar Tanjung

FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- PSM Makassar akan kembaki berlaga di ajang Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 pekan ketiga.

Selanjutnya, PSM Makassar akan kembali bermain di ajang Liga 1 untuk berhadapan dengan Dewa United.

Pertandingan PSM Makassar menghadapi Dewa United akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (26/8/2024), pukul 20.00 WITA.

Jelang laga ini, kedua sudah punya catatan pertemuan mereka sejak pertama kali berlangsung di tahun 2022. 

Sejauh ini sudah ada empat kali pertandingan yang mempertemukan PSM Makassar menghadapi Dewa United.

Dari empat pertemuan itu, kedua tim sama-sama tidak mau mengalah dan saling mengalahkan satu sama lain. 

Statistik empat pertemuan kedua tim mencatat PSM berhasil meraih satu kemenangan, begitu juga dengan Dewa United.

Sementara untuk dua pertandingan lainnya berakhir sama kuat atau dengan hasil imbang.

Gelandang PSM Makassar, Akbar Tanjung menyebut pertandingan ini tentunya akan menjadi pertandingan yang sulit.

“Saya rasa besok adalah pertandingan yang sulit bagi kami, dari segi kekuatan jauh,” kata Akbar Tanjung di sesi konferensi pers jelang laga.

Namun, pemain asal Jakarta itu meminta rekan-rekannya untuk fokus sejak menit awal hingga menit akhir.

Tujuannya tentunya hal ini dibutuhkan jika tim berjuluk Juku Eja ini meraih kemenangan dilaga tersebut.

“Apa yang pelatih sudah katakan tadi, kita harus fokus untuk laga besok,” ujarnya.

“Semoga besok meraih hasil yang positif,” harapnya.

(Erfyansyah/fajar) 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan