Wajah Mirip, Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal Didoakan Berjodoh

  • Bagikan
Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal (foto: Instagram @omara.esteghlal)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Selebritas, Prilly Latuconsina kembali menjadi sorotan usai go public dengan aktor tampan Omara Esteghlal.

Belakangan, penggemar menemukan keunikan dari dua sejoli yang tengah kasmaran ini. Prilly dan Omara dinilai memiliki wajah yang mirip.

Berawal dari unggahan media sosial yang memperlihatkan kebersamaan mereka saat berlibur di Kamboja.

Keduanya kompak membagikan momen manis. Tidak hanya liburan bersama, kedekatan keduanya semakin terasa tatkala kerap hadir dalam berbagai acara.

Komentar-komentar di media sosial pun ramai dengan doa dan harapan dari para fans keduanya. Mereka berharap kedua idolanya bisa berjodoh.

"Sekilas kok mirip mukanya. Kata orang kalau mirip jodoh. Semoga saja berjodoh ya," tulis netizen di kolom komentar akun @leopard9_ dikutip Jum’at (10/1/2025).

“Kalau yang ini serasi sih mukanya mirip”, tambah netizen lainnya.

Sementara itu, Prilly sebelumnya mendapat hujatan dari netizen karena pernyatannya membandingkan jumlah wanita independen dan pria mapan.

“Sekarang banyak cewek independet tapi cowo mapan dikit”, ungkap Prilly beberapa waktu lalu. (Wahyuni/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan