Air Mata Kapolres Pecah, Tak Kuasa Lihat Bocah Disekap, Dirantai, dan Dianiaya Orangtuanya

  • Bagikan
Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Restu Wijayanto tak kuasa menahan tangis saat menjenguk korban (Foto: Muhsin/fajar)

“Kami khawatir ada infeksi di luka-luka mereka jika tidak segera ditangani. Oleh karena itu, tim medis memastikan mereka mendapatkan perawatan intensif,” tambahnya.

Polisi telah mengamankan kedua orang tua korban dan sedang mendalami kasus ini lebih lanjut. Restu menegaskan bahwa pihaknya akan menindak tegas pelaku kekerasan terhadap anak.

“Ini bukan hanya soal hukum, tapi juga kemanusiaan. Kita tidak bisa membiarkan anak-anak tak berdosa mengalami kekerasan seperti ini,” tegasnya.

Saat ini, IS dan SF masih dalam perawatan medis dan pendampingan psikologis untuk memulihkan kondisi mereka.

Dukungan dari berbagai pihak diharapkan dapat membantu mereka mendapatkan kehidupan yang lebih baik setelah mengalami trauma mendalam akibat kejadian ini.

Kasus ini menjadi pengingat bahwa kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar sangat penting. Berkat laporan warga, dua bocah ini berhasil diselamatkan sebelum kondisinya semakin memburuk.(Muhsin/Fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan