Sopir Truk Galon Aqua Penyebab Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi Jalani Pemeriksaan

  • Bagikan
Olah TKP kecelakaan maut di Gerbang Tol Ciawi oleh Korlantas Polri. (Foto : Sofyansyah/Radar Bogor)

FAJAR.CO.ID, BOGOR -- Sopir truk galon Aqua, Bendi Wijaya yang menjadi penyebab tewasnya delapan orang di Gerbang Tol Ciawai 2 mulai menjalani pemeriksaan di Polresta Bogor Kota. Selain 8 orang tewas, kecelakaan maut akibat rem blong truk galon Aqua itu menyebabkan 11 orang lainnya luka-luka.

Kasubdit Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Jawa Barat, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Lalu Wira mengatakan, sopir truk galon Aqua itu telah menjalani pemeriksaan sebagai saksi.

"Untuk hasil penyelidikan, kami tidak bisa sampaikan di sini, nanti kalau sudah lengkap baru kita bisa sampaikan," kata AKBP Lalu Wira, Selasa (11/2/2025).

Polisi menghadirkan Bendi Wijaya di Kantor Satlantas Polres Bogor Kota untuk menjalani pemeriksaan diantar menggunakan ambulans.

Kaki sebelah kananya luka. Kepalanya juga masih diperban. Dua petugas kepolisian memboponnya masuk ke ruang pemeriksaan.

Pemeriksaan terhadap Bendi Wijaya awalnya dijadwalkan pada Senin (10/2). Hanya saja, pihak rumah sakit menyatakan kondisi Bendi belum sehat untuk diperiksa.

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciawi dr. Fusia Meidiawaty pada kesempatan sebelumnya mengatakan bahwa sopir truk Bendi Wijaya mengalami cedera otak.

"Jadi, saat ini sopir mengalami cedera kepala sedang, kalau dalam istilah kedokteran ada sedikit pendarahan di bagian otaknya," kata dr. Fusia.

Warga Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi itu juga mengalami beberapa luka di anggota tubuhnya yang lain. Luka pada bagian matanya membuatnya harus mendapat penanganan dokter spesialis mata dan spesialis saraf.

"Kalau kami lihat kondisinya belum bisa berkomunikasi, hanya kalau dibandingkan dengan kondisi kemarin sudah sedikit lebih baik, sudah mulai bisa membuka mata. Kalau kemarin betul-betul tidak bisa membuka mata," ujar dr. Fusia.

Sopir truk galon Aqu ini merupakan satu dari 11 orang korban selamat dalam peristiwa kecelakaan di Gerbang Tol Ciawi 2 pada Selasa (4/2) malam.

Sebelumnya, Kepala Polresta Bogor Kota Komisaris Besar Polisi Eko Prasetyo menjelaskan peristiwa kecelakaan di Gate Tol Ciawi 2 itu terjadi pada Selasa malam sekitar pukul 23.30 WIB.

Kecelakaan yang menghancurkan bangunan gerbang tol itu juga melibatkan sebanyak enam unit kendaraan, tiga kendaraan di antaranya rusak terbakar dan tiga kendaraan lainnya mengalami kerusakan berat.

Saat itu truk dengan muatan galon Aqua melaju dari arah Ciawi menuju Jakarta, diduga mengalami rem blong menjelang gerbang tol Ciawi 2.

"Diduga kendaraan tersebut mengalami gagal fungsi rem (rem blong) sehingga menabrak rangkaian kendaraan yang sedang melakukan transaksi (pembayaran e-tol). Tiga kendaraan hancur terbakar, tiga kendaraan lainnya mengalami kerusakan," ujar Eko. (*)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan