Beda Ekspresi Nikita Mirzani Vs Mira Hayati saat Ditahan

  • Bagikan
Selebritas Nikita Mirzani. Foto: Romaida/JPNN.com

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Penahanan owner skincare Makassar, Mira Hayati tidak lepas dari peran Nikita Mirzani yang selalu menyentil produknya.

Terbaru, Mira menjalani sidang lanjutan untuk kasusnya. Kedatangan Mira cukup membuatnya disorot.

Jika biasanya dikenal sebagai ratu emas yang hobi flexing, di hadapan hukum Mira hanya bisa tertunduk lesu.

Bahkan, dia menggunakan kursi roda saat akan menjalani pemeriksaan lanjutan. Kuasa hukumnya mengatakan saat ini kondisi kliennya masih dalam proses pemulihan pasca melahirkan.

Potret Mira ini dibandingkan dengan proses penahanan Nikita beberapa waktu lalu untuk dugaan kasus pemerasan.

Meski berstatus tersangka, Nikita bersama asistennya Mail Syahputra tampak percaya diri mengenakan rompi oranye.

Bukannya menutupi wajahnya, Nikita malah membuka masker dan berjalan bak model di hadapan para awak media.

Nikita juga melemparkan senyuman, meski tahu dirinya akan mendekam di kurungan beberapa waktu ke depan. (Elva/Fajar).

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan