Effort Banget, Venna Melinda Masak Hidangan Spesial Buat Fuji

  • Bagikan
Fuji

FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Venna Melinda menunjukkan effortnya untuk bertemu selebgram cantik Fujianti Utami.

Venna dan Fuji diketahui syuting bersama untuk podcast ibunda Verrell Bramasta itu di kediamannya.

Demi menyambut wanita yang sedang dekat dengan anak sulungnya itu, Venna sudah menyiapkan hidangan spesial.

“Aku udah masakin Uti. Uti datengnya jam 3. Kita kasih lihat dulu aku tadi masak,” ungkap Venna dikutip Kamis (24/4/2025).

Venna pun memilih memasak sendiri makanannya alih-alih membeli dari orang lain. Mulai dari memasak spaghetti hingga minuman es leci.

“Aku masak spaghetti bolognese, ini dari Verfu, ini ada spaghetti dan aku bikin es leci untuk Uti,” sambungnya.

Venna pun terlihat antusias membagikan persiapannya untuk memulai podcast bersama selebgram dengan pengikut 37 juta itu.

Selama siaran langsung, wajah Venna terlibat sumringah seolah mendukung hubungan anaknya dengan Fuji. (Elva/Fajar).

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan