Mahfud MD Bilang Pemerintahan Sudah Rusak sejak 2022, Tokoh NU Beri Respons Menohok

  • Bagikan
Mahfud MD

L

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Salah satu kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Umar Hasibuan memberi sindiran keras ke Eks Menko Polhukam Mahfud MD.

Melalui cuitan di akun media sosial X pribadinya, Umar Hasibuan mempertanyakan alasannya tidak mundur dari kabinet Jokowi sejak 2022.

“Hallah kenapa sejak 2022 elu gak mundur dari menteri Jokowi?,” tulisnya dikutip Jumat (25/4/2025).

Bahkan, Umar menyebut Mahfud sebagai orang yang basi karena berbagai pernyataan-pernyataan.

“Basi banget sih lu Mahfud,” tuturnya.

Tokoh Nahdlatul Ulama ini pun mengungkap bahwa dirinya sejak dulu tidak menaruh percaya ke Mahfud.

“Saya dari dulu gak pernah percaya sama elu Mahfud. Ada yang percaya sama Mahfud ges?,” terangnya.

Sebelumnya, Mahfud MD terang-terangan menyebut Jokowi sudah keterlaluan dan permainanya semakin parah.

“Iya sudah, karena sudah keterlaluan ini rupanya Pak Mulyono itu sudah semakin parah mainnya,” kata Mahfud MD.

Bahkan menurutnya, Pemerintahan era Jokowi memang sudah rusak sejak tahun 2022.

“Karena memang dari dulu saya melihat rusak tuh sejak tahun 2022. Sebelum itu, saya sudah mengatakan bagus-bagus aja itu. Ekonomi ok, infrastruktur ok, karena itu kita harus hargai itu,” terangnya.

(Erfyansyah/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan