FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Anies Baswedan menginisiasi pembangunan jembatan di Dusun Cikembang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cibaliung, Kabupaten Pandeglang, Banten. Hal itu menjadi perbincangan publik.
Loyalis Anies, Geisz Chalifah angkat suara. Ia mengungkit sindiran yang kerap dialamatkan kepada Anies.
“Anies Pengangguran. Anies cuma Omon 2,” kata Geisz dikutip dari unggahannya di X, Jumat (16/5/2025).
Aksi Anies menginisiasi pembangunan jembatan, dinilainya menunjukkan bahwa Anies merupakan sosok yang subtansial. Juga otentik.
“Inilah bedanya yang atraktif cuma kosmetik dengan yang subtansial & otentik,” ujarnya.
Apalagi, kata dia, pembangunan itu dilakukan dengan status Anies bukan sebagai pejabat. Anggarannya juga tak berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara atau APBN.
“Pemimpin yang menggerakan. Tanpa jabatan & tanpa dana APBN,” terangnya.
(Arya/Fajar)