FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Pertemuan Jokowi dengan Menteri di Kabinet Presiden Prabowo Subianto disorot Said Didu.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Pratikno, dan Penasihat Khusus Presiden Bidang Haji Prof Muhadjir Effendy menemui Presiden Ke-7 Joko Widodo (Jokowi) di kediaman Sumber, Banjarsari, Solo.
Dalam kesempatan itu, Muhadjir menyebut bahwa kedatangannya untuk bersilaturahmi di momen Jokowi ulang tahun ke-64.
"Kan silaturahmi beliau, kan ambal warso. Ya namanya saya kan pernah menjadi pembantu beliau dua periode, jadi ya silaturahmi," katanya
Lewat cuitan diakun media sosial X pribadinya, Said Didu memberikan sorotan tajam ini.
Ia menyebut pertemuan Jokowi dengan Menteri di Kabinet Presiden Prabowo memang sering dilakukan.
Dan pertemuan ini menurut Said Didu berlangsung ketika sang Presiden justru berada di luar negeri.
“Setiap Presiden @Prabowo ke Luar Negeri,” tulisnya dikutip Senin (23/6/2025).
“Dalam ada rapat Menteri Jokowi dalam Kabinet Prabowo di Solo,” tuturnya.
(Erfyansyah/fajar)