Namun, jadwal resmi seleksi CPNS 2025 tetap akan diumumkan beberapa hari sebelum pendaftaran dimulai melalui situs resmi BKN di sscasn.bkn.go.id.
Calon pelamar disarankan untuk rutin mengecek situs tersebut agar tidak tertinggal informasi penting.
Tahapan seleksi meliputi pendaftaran dan unggah dokumen, seleksi administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), serta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Peserta diwajibkan mengikuti semua tahapan sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.
Persyaratan seleksi CPNS 2025
Mengacu pada Peraturan Menteri PANRB Nomor 27 Tahun 2021 tentang Pengadaan PNS, berikut syarat umum dan dokumen yang harus disiapkan oleh pelamar CPNS 2025.
Syarat pelamar:
- Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun saat mendaftar.
- Tidak pernah dipidana penjara 2 tahun atau lebih berdasarkan putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap.
- Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat dari instansi pemerintah atau swasta.
- Bukan merupakan CPNS, PNS, anggota TNI, atau anggota Polri.
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik.
Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar. - Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan kebutuhan jabatan.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau luar negeri jika dibutuhkan instansi.
- Memenuhi persyaratan tambahan yang ditetapkan oleh instansi terkait.
Syarat dokumen:
Kartu Keluarga (KK)
Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Disdukcapil
Ijazah dan transkrip nilai
Swafoto (selfie)
Pas foto dengan latar belakang merah
Dokumen tambahan sesuai ketentuan instansi yang dilamar
Demikian informasi mengenai syarat dan tahapan seleksi CPNS 2025 serta perkiraan jadwalnya yang bisa dijadikan panduan.
Pastikan Anda memantau terus informasi terbaru seleksi CPNS 2025 melalui laman resmi SSCASN BKN. (*)