FAJAR.CO.ID,MAKASSAR -- Kabar bakal bergabungnya penyerang asing Abu Razard Kamara ke PSM Makassar sampai saat ini masih jadi tanda tanya besar.
Sebelumnya, k Abu Razard Kamara kemungkinan bakal di plot PSM sebagai penyerang asing untuk musim 2025/2026 jika nantinya benar bergabung.
Hanya saja, PSM Makassar harus berusaha lebih keras untuk mendapatkan sang bomber sebab harus bersaing dengan tim Liga 1 lainnya yaitu Persebaya Surabaya.
Di tengah kabar persaingan kedua tim, pergerakan tak terduga justru dilakukan oleh Kamara.
Dimana, sang pemain kedapatan justru menfollow atau kedapatan mengikuti akun sosial media Instagram, PSM Makassar.
Ini tentunya menjadi salah kode atau isyarata bahwa sang pemain sudah semakin dekat untuk bergabung dengan tim berjuluk Juku Eja itu.
Sebelumnya, dikabarkan Kamara memang dua raksasa Liga 1 ini pertama kali mencuat lewat akun-akun pengamat transfer seperti @bocahbolaid dan @gossballfc.
“Striker asal Liberia, Abu Razard Kamara, rumornya jadi target PSM Makassar setelah tampil moncer di Liga Oman bersama Al-Seeb,” tulis @gossballfc, Rabu (18/6/2025).
Bersama tim sebelumhya, Al-Seeb, Kamara tampil impresif dengan catatan 8 gol dan 2 assist dari 9 laga.
Namun, di sisa seminggu lebih jelang berlangsungnya Super League 2025/2026 belum ada tanda-tanda pemain ini akan bergabung.
Situasi ini memicu spekulasi. Apakah Kamara benar-benar akan merapat ke Pasukan Ramang? Atau justru batal bergabung?
Yang pasti manajemen PSM Makassar bakal memaksimalkan penuh kuota delapan pemain sama dengan regulasi yang berlaku saat ini.
Media Officer PSM Makassar, PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim menyebut slot yang tersisa ini akan diisi.
Ia menyebut kedua pemain ini tampaknya sudah mencapai kesepakatan dengan klub namun masih ada kendala sehingga belum diperkenalkan.
“Masih ada baru , kita akan dipenuhkan kuotanya. Ada masalah administrasi, ada masalah penerbangan penerbangan,” katanya.
Lebih jauh, pria yang akrab disapa Sule ini mengatakan timnya adalah tim yang tertib.
Dimana pemain-pemain baru ini nantinya baru akan diperkenalkan ketika sudah dokumen dan transfernya sudah rampung.
“PSM tertib administrasi, ketika sudah beres,kontak sudah beres, surat keluar dari klub lama sudah kita pegang,” sebutnya.
“kita sudah konfirmasi dari beberapa pihak baru kita umumkan,” tuturnya.
Jika nantinya pemain asal Liberia ini batal bergabung, Bernardo Tavares tentunya harus gerak cepat untuk mendatangkan setidaknya satu penyerang asing.
Bisa jadi dari Brasil lagi, mengingat rekam jejak Tavares yang kerap memercayakan posisi vital kepada pemain Samba.
Dan pelatih asal Portugal itu tentunya sudah menyiapkan nama pemain alternatif untuk mengantisipasi situasi ini.
(Erfyansyah/fajar)