Penerima Bantuan Iuran BPJS Dikurangi

  • Bagikan

"Pemprov itu sharing 40 persen, 60 persen kabupaten/kota. Kita harap ini dikaji ulang. Apalagi sudah jadi sorotan juga di DPR RI. Semoga dibatalkan kenaikannya," tukasnya.

Naik Dua Kali Lipat

Pemerintah Kota Makassar telah mengusulkan anggaran untuk Penerima Bantuan Iuran (PBI) BPJS Kesehatan sebesar Rp88 miliar pada RAPBD 2020. Usulan anggaran ini naik dua kali lipat dari alokasi anggaran PBI yang tahun ini sebesar Rp48 miliar.

Kepala Dinas Kesehatan Makassar, Naisyah Tun Azikin, kepada FAJAR, mengatakan, kenaikan usulan itu seiring rencana kebijakan pemerintah menaikkan 100 persen premi BPJS Kesehatan.

"Saat ini ada sekitar 175 ribu peserta PBI BPJS di Makassar. Anggaran Rp88 miliar kita usulkan mengacu pada kebijakan pemerintah," ujarnya, Kamis, 7 November.

Naisyah berharap usulan kenaikan PBI BPJS ini bisa diterima di DPRD. Pihaknya sudah memperhitungkan dengan PBI BPJS 2019.

"Acuannya ada pada premi yang naik 100 persen. Semoga Rp88 miliar bisa meng-cover para peserta BPJS. Karena sesuai pembagian kami siapkan 60 persen dan sisanya ditanggung oleh pemerintah provinsi," pungkasnya. (*)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan