Ia menyampaikan harapannya, agar RPJMD untuk perubahan, dan APBD sejalan dengan penanganan dan kondisi pandemi.
Tahun depan memasuki tahun ketiga Kepemimpinan Gubernur Nurdin Abdullah dan Wagub Andi Sudirman Sulaiman, tentu masih banyak program yang harus direalisasikan
"Agenda ini menjadi refleksi, Tahun depan menjadi Tahun ketiga kepemimpinan kami. Tentu menjadi sudut pandang masyarakat kepada visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur yang mengharuskan Tahun depan program visi misi sudah sampai di angka 75 %," jelasnya.
Pelayan dasar kesehatan juga menjadi sorotan Wagub Sulsel saat memberikan sambutan, menurutnya masih banyak permasalahan kesehatan yang perlu di selesaikan.
"Masih banyak masalah yang harus di perbaiki kedepan, terutama pelayanan dasar kesehatan, kami melihat harus ada terobosan yang kuat dibidang kesehatan," sambungnya, Selasa 15 Desember 2020.
Sementara di sektor Pendidikan, wacana pertemuan tatap muka, Wagub menekankan agar lahir inovasi dengan melihat kondisi saat ini, cuaca ekstream dan kasus Covid 19 yang terus meningkat.
"Sistem Pendidikan harus inline dengan kondisi pandemi, sehingga perlu melahirkan inovasi dan terobosan. Sebab banyak wilayah yang masih tidak terjangkau internet. Offline modul yang harus kita launching. Kita harus menerapkan home schooling, Modul offline video, atau offline teaching," pungkasnya.
Terakhir, Wagub Andi Sudirman menekankan kepada Pemerintah Kabupaten/Kota. Agar menjaga sinergitas bersama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.
"Perlu inline program antara Provinsin dan Kabupaten/Kota agar selalu berkoordinasi dan program di Kabupaten/Kota mampu inline dengan visi misi Gubernur dan Wakil Gubernur," tegasnya.