- Expense Manager
Aplikasi pembukuan usaha gratis tidak kalah menarik adalah Expense Manager. Interface sederhana, meskipun kaya akan fitur tidak membuat pengguna menjadi bosan. Berbeda dengan aplikasi keuangan lainnya yang menyediakan layanan uji-coba, Expense Manager dapat Anda gunakan 100% gratis tanpa harus berlangganan.
Berbagai fitur ditawarkan, mulai dari pelacakan penghasilan, pengeluaran berdasarkan kategori, pajak tracking, jumlah tagihan dan utang, kartu kredit, simpan foto, hingga terintegrasi dengan SMS Banking. Tidak hanya itu, Expense Manager bisa menjadi aplikasi keuangan excel juga. Karena Anda bisa melakukan ekspor catatan keuangan dalam bentuk HTML, pdf, excel, dan csv.
Itulah daftar 11 rekomendasi aplikasi pembukuan usaha terbaik untuk Anda coba! Setiap aplikasi di atas memiliki kelebihan, kekurangan, skala pemakaian, serta fitur spesifiknya sendiri. Sehingga sebelum memakai, silahkan tentukan mana yang paling sesuai kebutuhan Anda ya!