Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir Joshua Besok, Ferdy Sambo hingga Bharada E Dihadirkan

  • Bagikan
Ilustrasi: Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu alias Bharada E (Dery Ridwansah/JawaPos.com)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA- Besok, rencananya rekonstruksi pembunuhan kasus Brigadir Joshua akan dilaksanakan di rumah dinas mantan Kadiv Propam Polri, di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Rekonstruksi kasus penembakan Brigadir Joshua akan digelar, besok, Selasa, 29 Agustus 2022 pukul 10.00 WIB.

Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi mengatakan lima tersangka yaitu Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bharada Eliezer alias Bharada E, Bripka Ricky Rizal alias Bripka RR, serta Kuat Ma’ruf akan dihadirkan dalam rekonstruksi tersebut.

Pada Rekonstruksi, Ferdy Sambo Cs akan menggunakan seragam tahanan. “Empat tersangka berstatus tahanan akan menggunakan baju tahanan,” ujar Andi saat dikonfirmasi, Senin, 29 Agustus 2022.

Keempat tersangka yang rencananya akan menggunakan baju tahanan yakni, Ferdy Sambo, Bharada Eliezer alias Bharada E, Bripka Ricky Rizal alias Bripka RR, serta Kuat Ma’ruf.

Sementara satu tersangka lain yakni istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi alias PC tidak mengenakan baju tahanan lantaran belum dilakukan penahanan meski sudah berstatus sebagai tersangka. “Tersangka PC bukan tahanan,” jelasnya.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen. Pol. Dedi Prasetyo jalannya rekonstruksi rencananya akan dimulai pada pukul 10.00 WIB. “Informasi dari penyidik jam 10,” katanya dilansir Antara, Senin, 29 Agustus 2022.

Dijelaskannya, dalam rekonstruksi tersebut rencananya akan dihadiri oleh penyidik, jaksa penuntut umum, serta kelima tersangka, yaitu Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bharada E, Brigadir RR dan Kuat Ma’ruf dengan didampingi pengacara masing-masing.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan