“Di game pertama kami tertinggal terus poinnya bahkan mereka sempat game point duluan. Tetapi alhamdulillah kami bisa membalikkan keadaan. Di game kedua kami sudah unggul tapi sempat terkejar. Intinya tadi fokusnya tidak boleh hilang. Hilang poin tidak mengapa, yang penting kembali fokus untuk raih poin demi poin,” tambah Fadia.
Di laga kedua grup B, Apri/Fadia akan menantang juara Australian Open 2022 asal tiongkok Zhang Shuxian/Zheng Yu Kamis (8/12) esok. Di laga perdana, Zhang/Zheng dikalahkan kompatriot mereka Chen Qingchen/Jia Yifan lewat pertarungan rubber game 18-21, 21-17, 14-21.(jpc-erfyansyah/fajar)