Kronologi Percobaan Bunuh Diri Pria di Makassar, Masalah Rumah Tangga Jadi Penyebab

  • Bagikan
Ilustrasi bunuh diri

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Saat ummat Muslim di kota Makassar sementara asyik menyantap sajian buka puasa, R (28) menghadapi situasi sulit dalam hidupnya hingga nyaris bunuh diri, Selasa (26/3/2024). 

R yang melakukan percobaan bunuh diri di atas tower telekomunikasi dengan ketinggian 40 meter di Jalan Sahabat, Kecamatan Tamalanrea, kota Makassar sontak membuat geger warga. 

Mahatir Kadir (28), salah seorang sahabat R yang ditemui di lokasi mengatakan, R memang memiliki masalah pribadi dalam keluarganya. 

"Kalau permasalahan, itu permasalahan rumah tangga," ujar Mahatir, Selasa malam. 

Diceritakan Mahatir, R yang telah memiliki seorang anak itu dua bulan terakhir telah pisah ranjang dengan istrinya. 

Selama dua bulan itu, kata dia, R untuk sementara menetap di indekos miliknya yang tidak jauh dari lokasi. 

"Ada dua bulan sama saya minta solusi. Terus saya bilang di sinimi (tinggal di kost)," ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, aksi mencengangkan terjadi di Jalan Sahabat, Kecamatan Tamalanrea, Makassar, pada Selasa (26/3/2024) malam.

Seorang pria berinisial R (28) melakukan percobaan bunuh diri dengan memanjat tower jaringan telekomunikasi.

Aksi dramatis ini langsung membuat gempar warga sekitar yang melihat kejadian tersebut. 

Pihak Tim SAR Universitas Hasanuddin (Unhas) dan Tim Rescue Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Makassar segera dikerahkan ke lokasi.

Pantauan fajar.co.id di lokasi, kejadian menunjukkan bahwa sekitar pukul 21.10 Wita, pria tersebut berhasil dievakuasi dari tower. 

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan