Nurdin Halid Salurkan Rp550 Juta untuk 55 Koperasi Merah Putih di Barru

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Langkah membangun ekonomi dari desa terus mendapat dukungan nyata.

Di Kabupaten Barru, sedikitnya 55 Koperasi Merah Putih (KMP) yang tersebar di desa dan kelurahan kini memperoleh suntikan dana sebesar Rp10 juta per koperasi. Total bantuan yang dikucurkan mencapai Rp550 juta.

Bantuan ini datang dari sosok yang tidak asing dalam dunia perkoperasian nasional, Prof. Dr. H. A. M. Nurdin Halid, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI sekaligus Ketua Umum Dekopin.

Bagi masyarakat Barru, bantuan ini bukan sekadar nominal, melainkan bentuk dorongan moral dan komitmen nyata untuk mengembangkan ekonomi rakyat.

Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, mengapresiasi langkah Nurdin Halid, yang dinilai menunjukkan kepedulian mendalam terhadap masyarakat akar rumput.

Ia menilai bantuan tersebut adalah simbol sinergi yang kuat antara pemerintah pusat dan daerah, serta antara rakyat dan wakilnya di parlemen.

"Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Nurdin Halid. Bantuan ini adalah bentuk cinta kepada rakyat Barru, dan bukti bahwa koperasi masih jadi harapan kita untuk membangun ekonomi dari bawah,” ujar Andi Ina.

Pernyataan tersebut disampaikan usai pelantikan 55 pengurus KMP se-Kabupaten Barru, yang turut dihadiri oleh Asisten Deputi Organisasi dan Badan Hukum Kementerian Koperasi dan UKM RI.

Dalam kesempatan itu, Bupati Andi Ina juga berbagi cerita tentang pertemuannya dengan Nurdin Halid, di mana ia menyampaikan rencana pembentukan KMP di wilayahnya rencana yang sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan