Menpora Dito Tegaskan PON 2024 Masih Akan Berlangsung di Aceh dan Sumatra Utara

  • Bagikan
Menpora Dito Ariotedjo (kanan) berbincang dengan Sekjen PBSI Sekjen PBSI Mohammad Fadil Imran (kiri) saat menyambut atlet peraih juara di All England 2024 Jonatan Christie (kedua kiri) dan Fajar Alvian (kedua kanan) di Bandara Soekarno Hatta, Tengerang, Senin (19/3/2024). (ANTARA/HO-Humas Kemenpora)


FAJAR.CO.ID
,JAKARTA -- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo kembali menegaskan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 tetap digelar sebagaimana direncanakan. 

Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 tentunya masih akan berlangsung di Aceh dan Sumatra Utara (Sumut). Hal ini kemudian menjawab pertanyaan dari Komisi X DPR RI.

Dalam rapat kerja Komisi X dengan Menpora di ruang sidang Komisi X, Senayan, Jakarta, Selasa (19/3/2024), DPR ingin memastikan lokasi berlangsung pesta terbesar olahraga di Indonesia itu.

Terkait pertanyaan dan ingin memastikan lokasi ini muncul usai isu yang sangat sensitif terkait anggaran disebut-sebut menjadi pembahasan.

Menanggapi keresahan Komisi X, Menpora Dito mengaku memang ada isu-isu lokal terkait polemik penyelenggaraannya, namun hal tersebut sudah terselesaikan.

Menpora mengaku sudah bertemu langsung dengan Pj Gubernur Aceh beserta DPR Aceh (DPRA).

Dalam pertemuan tersebut kesepakatan pihak legislatif dan eksekutif Aceh tetap mengawal dan mendukung PON.

"Dan Alhamdulillah per 18 Maret, DPR Aceh sudah mengetok APBA terkait pelaksanaan PON di Aceh 2024, jadi sudah tidak ada kebuntuan dan kebuntuan terkait anggaran lokal," kata Menpora seperti dilansir dari Antara.

Lebih lanjut, Dito juga mengatakan akan memprioritaskan sumber dana Bagian Anggaran Bendahara Umum Negara (BA BUN) untuk penyelenggaraan PON secara keseluruhan.

“Memang perlu diakui ini merupakan PON perdana yang dilaksanakan dua provinsi sekaligus. Masing-masing provinsi memiliki kebanggaannya masing-masing. Aceh dan Sumut ingin dua-duanya sebagai penyelenggara yang adil," ujarnya.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan