Penampilan Gibran di Debat Cawapres Lampaui Ekspektasi, Netizen: Underdog, Langsung Keliatan Bagus

  • Bagikan
Calon Wakil Presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka (IST)

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Calon Wakil Presiden nomor urut 2 dalam Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka, telah menjadi sorotan dan mendapatkan banyak apresiasi netizen setelah penampilannya yang mengungguli ekspektasi dalam debat cawapres terbaru.

Kehadirannya dan jawaban-jawaban yang cerdas di sejumlah topik, terutama mengenai teknologi dan kripto, telah menarik perhatian serta mengundang apresiasi netizen di media sosial.

Debat cawapres pada Jumat (22/12/2023) di Jakarta Convention Center (JCC) telah menjadi panggung bagi Gibran untuk menyoroti kebutuhan akan sumber daya manusia unggul di bidang teknologi digital untuk masa depan Indonesia.

Dalam pernyataannya, Gibran menekankan pentingnya mempersiapkan generasi muda dengan keahlian di berbagai bidang teknologi, termasuk kecerdasan buatan (AI), blockchain, robotika, dan perbankan syariah. Pemaparannya yang mengikuti perkembangan zaman dan tajam dalam mengidentifikasi kebutuhan masa depan tersebut menjadi sorotan utama dalam debat tersebut.

Respon positif dari netizen terhadap penampilan Gibran juga tercermin dari perbincangan yang marak di berbagai platform media sosial. Banyak yang memberikan apresiasi atas visi dan keahlian yang ditunjukkannya, menganggapnya sebagai gambaran masa depan yang inovatif bagi Indonesia.

Salah satu respon dan apresiasi netizen datang dari akun @logos_id di X yang memberikan komentar mengenai Gibran yang diatas ekspektasinya. “Dari Gibran kita belajar, orang yang jadi underdog begitu jawabannya oke dikit langsung keliatan bagus. Opening yang okelah, ekspektasi mimin kerendahan tadi ,” kata @logos_id melalui platform X.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:
  • Bagikan