FAJAR.CO.ID, JAKARTA - Hubungan asmara Verrell Bramasta dan Fujianti Utami semakin mendapat lampu hijau dari keluarga.
Nenek Verrel, Ni Made Ayu Rachmawati mengungkap sudah tidak sabar untuk segera menimang cicit dari cucunya.
Niang sapaan akrabnya, ingin segera merawat anak dari cucunya. Untuk itu, dia berharap Verrell segera melamar Fuji.
“Niang kan kepengen punya cicit biar bisa ngurusin. Doain yang terbaik,” katanya dalam tayangan Intens dikutip Selasa (1/7/2025).
Niang mengungkap kekagumannya kepada putri bungsu Haji Faisal dan Dewi Zuhriati ini.
Menurutnya Fuji adalah sosok yang sangat bertanggung jawab. Tanggung jawab yang dimaksud adalah merawat dan membesarkan keponakannya, Gala Sky.
“Anaknya tuh sangat baik, dilihat bertanggung jawab arti kata ini tanggungjawab tuh gini diusianya dia sudah membesarkan ponakannya,” jelasnya.
Ibunda Venna Melinda itu melihat apa yang dilakukan Fuji adalah satu bentuk keikhlasan dan kesabaran dalam dirinya.
“Itu suatu bentuk keikhlasan dan kesabaran,” imbuhnya.
Selain itu, Niang menilai Verrell dan Fuji memiliki banyak sifat yang mirip sehingga sangat cocok untuk bersanding di pelaminan.
“Mereka berdua ini punya sifat yang hampir sama nggak 100 persen yah tapi hampir,” pungkasnya. (Elva/Fajar).